SDU DAAR EL-DZIKIR

Sholih, Cerdas, Mandiri dan Berprestasi

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgWopKBCDCS8roaAVuHgbUNSvWXrD7p7d0GfiZSwVz07NPKgRzPVWyku1ZSH32A6EkFlerhdHKaFqGZf_YGVrMPrCTEEE1fXh4BN5PT5Xv5K43zBRmzA1R5Qfdx5lAcSnef8_CA0fxgOk40/s1600/banner.jpg

Minggu, 13 September 2015

KELAS 3C| PERMAINAN BINGGO PADA PELAJARAN BAHASA ASING

Guru dituntut untuk menggunakan metode yang kreatif untuk menarik minat belajar siswa. Seperti yang dilakukan walas 3C yaitu ustadzh Astrini Wulandari, S.Pd untuk menciptakan suasana belajar yang menarik minat siswa dalam pelajaran bahasa inggris. Salah satunya adalah dengan permainan "Binggo".

Apa itu permainan binggo? 
Permainan binggo yaitu permainan yang dilakukan secara individu berupa kotak yang dibagi menjadi empat bagian dan berisi kata-kata. Permainan ini cocok digunakan untuk materi pelajaran bahasa asing, seperti bahasa arab dan bahasa inggris. Tujuannya untuk melatih hafalan menulis dan konsentrsi.


Siswa berhasil
Tata cara bermain:
1. Siswa membuat kotak menjadi empat bagian di buku tulis masing-masing,
2. Isi dgn kata-kata sesuai materi, di setiap kotak satu kata,
3. Guru mengucapkan kata-kata secara acak, sementara siswa memberi tanda silang untuk kata yang ada di kotak apabila kata tersebut diucapkan guru.
4. Demikian setrusnya sampai ada siswa yang berhasil menyilang semua kotaknya.
5. Apabila sudah ada yang berhasil, siswa tersebut berteriak BINGGO. Beri poin siswa yang berhasil.
6. Kemudian ulangi lagi hingga mendapat poin terbanyak yang dinyatakan menang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjUiVdpfH5hM9CCGDpZpEsMEAfZagL_TdlxIN5g0mAKq52BcOjWs0ouoRnr8gG8WAvW8IQsY6I8eOODu8BNT2Vq9TY9RcROYON7BkArmF9aAtT7B2XweMowzykREE3N-EW5mlOgTS3abAQX/s1600/banner+sdu+3.jpg