SDU DAAR EL-DZIKIR

Sholih, Cerdas, Mandiri dan Berprestasi

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgWopKBCDCS8roaAVuHgbUNSvWXrD7p7d0GfiZSwVz07NPKgRzPVWyku1ZSH32A6EkFlerhdHKaFqGZf_YGVrMPrCTEEE1fXh4BN5PT5Xv5K43zBRmzA1R5Qfdx5lAcSnef8_CA0fxgOk40/s1600/banner.jpg

Senin, 14 September 2015

SENI MELIPAT KERTAS (ORIGAMI)

Origami merupakan sebuah cabang seni yang sudah ada sejak jaman dahulu dan terus berkembang hingga saat ini.

Origami sendiri berasal dari bahasa jepang yang terdiri dari dua kata, yaitu “ori” yang berarti “lipat” dan “kami” yang berarti “kertas”. Jadi secara garis besar, origami bisa diartikan sebagai seni melipat kertas yang berkembang menjadi suatu bentuk kesenian lainnya.

Tujuan dari seni origami adalah untuk mengubah lembaran kertas datar menjadi bentuk lainnya, bisa juga dalam bentuk makhluk hidup atau benda mati lainnya.

Ada banyak spekulasi yang bermunculan tentang asal-usul origami. Berdasarkan bukti referensi yang ditemukan di Jepang, China, Jerman, Italia dan Spanyol. Ternyata hanya di Jepang saja yang punya referensi paling kuat tentang seni origami.


Pada SBK kelas 3C kali ini memadukan seni melipat dan menggunting untuk menciptakan kreasi seni ang unik dan menarik.


Walas 3C : Astrini Wulandari, S.Pd


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjUiVdpfH5hM9CCGDpZpEsMEAfZagL_TdlxIN5g0mAKq52BcOjWs0ouoRnr8gG8WAvW8IQsY6I8eOODu8BNT2Vq9TY9RcROYON7BkArmF9aAtT7B2XweMowzykREE3N-EW5mlOgTS3abAQX/s1600/banner+sdu+3.jpg